Glam Lipstick Aqua Luxe NYX | Review

Lipstik ini ada kandungan gliternya, jadi kalau dipakai buat aku terkesan glamor. Lipstik ini aku dapat waktu menang giveaway dari GlitterBuzzStyle "Nice to meet you dear :) "
Aku seneng kalau mampir ke fanspagenya, dia sering banget bagi-bagi giveaway dan tidak sungkan membalas komentar kita :) "Thanks you so much for the gift dear ^_^"

Back to NYX Lipstick, lipstik ini keren banget. sayang pas sampai kerumahku agak meleleh jadi sedikit rusak bentuk lipstiknya, maklumlah sebulan lebih di perjalanan menyebrang pulau, lautan, dan lain-lain. Tapi masih bisa kok digunakan dan masih dalam kondisi baik. Yang pasti ini original dan kebetulan aku dapat 2 shade sekaligus, dengan warna-warna yang cantik. Meski aku kurang suka yang bergliter/blink-blink. Namun dipakainya terasa soft/lembut.





INGREDIENTS NYX GLSA12 : Beeswax, Copernicia Cerifera (Carnyba) Wax, Euphorbia Cerifera (Candelilla) Wax, Ceresin, Polyethylene, Octyldodecanol, Pentaerythrityl Tetraisostearate, Bis-Diglyceryl Polyacyladipate-2, Diisostearyl Malate, B.H.A, Mica (Cl 77019), Titanium Dioxide (Cl 77891), D&G Red No.6 (Cl 15850), D&G Red N0.7 (Cl  15850).

INGREDIENTS NYX GLSA03 : Pentaerythrityl Tetraisostearate, Octyldodeanol, Diisostearyl Malate, Bis-Diglyceryl Polyacyladipate-2, Polyethylene, Euphorbia Cerifera (Candelilla) Wax / Candelilla Cera / Cire de Candelilla, Ceresin, BeesWax / Cera Alba / Cire d'abeille, Copernicia Cerifera (Carnauba) Wax / Cera Carnauba / Cire de Carnauba, BHA, May Contain / Peut Contenir (+/-) : Mica, Titanium Dioxide (77891), Iron Oxide Red (CI 77491), Iron Oxide Yellow (CI 77492), Iron Oxide Black (CI 77499), D&C Red No. 6 (CI 15850), D&C Red No. 7 (CI 15850), FD&C Blue No. 1 Al Lake (CI 42090), FD&C Yellow No. 5 Al Lake (CI 19140).

Kedua produk ini buatan Taiwan tapi aku bingung jalannya berbeda karena belum kesana aku tidak paham tahunya ya cuma pakai XD dari komposisi dan kemasannya agak berbeda, mungkin ia memang beda pabrik kali ya?

GLSA12

GLSA03




Ini ke duanya bibirku tapi yang NYX GSLA03 aku cuma pakai bedak gak pakai foundie/bb cream dan fotonya di pencahayaan yg cukup soalnya kalau di luar dan pencahayaan yg lebih warnanya jadi pucat (soalnya ni lipstik mengandung gliter) seperti ini.


Maklum kamera hp milikku sederhana :D semoga aja bisa dapat kamera canggih yang profesional gitu biar semakin semangat foto-foto dan hasilnya memuaskan. Aamiin (loh kok jadi berdo'a) xixixi.... Boleh dong ya ^_^

Back to si lipstik NYX lipstik ------>

DESKRIPTION : Light up the room—with your lips. Silky, smooth, and packed with concentrated sparkle, our Glam Lipstick Aqua Luxe is your go-to glam tool for sexy, shimmering lips ( http://www.nyxcosmetics.com/ )
Untuk harga kamu bisa cek langsung aja ya di situs jual beli/ke toko kosmetik, kayaknya masih simpang-siur/beraneka ragam harganya :)

Buat aku, aku senang karena lipstik ini sagat lembut dan membuat kulit bibir terasa lebih lembut serta lembab, tidak ada bau/wangi-wangian/aroma yang tercium, tidak juga memiliki rasa. Tapi aku gak suka karena ada shimmernya hehehe... kesannya terlalu gimana... gitu (bibir terasa lebih penuh). Buat acara formal menurutku sepertinya lebih cocok, biar tampilan kamu makin cetar badai :D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kecil Tapi Wanginya.... Juara!

Ini termasuk parfume favorite ku, karena bentuknya stick dan kecil jadi mudah banget untuk d]ibawa kemana-mana terutama di simpan kedalam saku. Sangat praktis, wanginya lembut dan tahan lama. Aku pakai ini hanya di bagian tertentu seperti tangan dan leher, dipakainya hanya di oleskan saja secukupnya.

Awalnya aku tak mengenal produk ini sama sekali dan aku kira ini produk murah karena kemasannya yang imut-imut, ukurannya tak lebih besar dari jari-jariku, hanya 0,07 oz saja. Ternyata harganya cukup lumayan kisaran 80rb hehehe.... Untung aku dapat mencoba produk ini secara cuma-cuma/gratis XD


Class Flirt: An easy, soft scent of pomelo, bergamot, vanilla, sandalwood, musk and a hint of patchouli.  Warning, this scent might make you break some hearts. 


Produk ini buatan USA, aku diberi berkesempatan untuk mencoba Class Flirt Solid Perfume Stick yang wanginya lembut. Dibuat dari bahan-bahan alami, dan hebatnya... tanpa bahan pengawet jadi aman bagi kulit. Parfume ini cocok buat kamu yang suka dengan aroma lembut dan kepraktisan seperti aku :)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Review Ristra Skin Expert Health & Beauty Med Soap

Udah hampir 2 minggu ini aku coba produk Ristra Med Soap sebagai pembersih wajahku. RISTRA merupakan Brand Kesehatan dan Kecantikan yang sudah mempunyai karakter kuat sebagai TROPICAL SKIN EXPERT. Jadi semua produk sudah melalui hasil uji secara klinis dan aman. Yang hebatnya ini produk lokal/produk Indonesia. Ristra Skin Expert Health & Beauty Med Soap adalah sabun pembersih wajah dengan PH-Balanced, sesuai untuk semua jenis kulit, dan sudah melalui uji Cosmetodermatology.


Sabunnya tidak terlalu kental dan tidak memiliki banyak busa.

Ingredients : Purified Water, Sodium lauryl myristyl ether sulfate, Coco betain, TEA lauryl sulfat, Glycol distearate, Sodium laureth sulfate, Cocamide MEA, Laureth-10, Cocamide DEA, Sodium chloride, Fragrance, Propylene glycol, 5-Bromo-5-Nitro-1, 3-Dioxane, Citric acid.

Selama 2 minggu pemakaian yang aku pakai hanya untuk membersihkan sisa makeup diwajah, apalagi beberapa hari ini aku sibuk wara-wiri tangerang-jakarta dengan menggunakan sepeda motor, rasanya wajah ini sugguh seperti tanah yang gersang. Tahu dong kalau jakarta itu terkenal dengan tingkat polusinya yang sangat tinggi. Nah aku selama itu pakai produk ini untuk membersihkan wajahku. Setelah membersihkan wajah dengan produk ini, wajah terasa bersih, segar, lembut dan kenyal. Alhamdulillah aku tidak memiliki kendala apapun selama pemakaian produk ini. Karena memang produk ini cocok untuk semua jenis kulit.

Produk ini sudah ada lebel HALAL dari Majelis Ulama Indonesia. Wah... pastinya aman dan nyaman banget terutama buat muslim. Gak perlu khawatir dengan kandungan-kandungannya :) makin dicinta ^_^

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Kuku-kuku yang Cantik (Nail Art) | Review L'Oreal Paris 502 and Gift from Daily Charme

Kali ini aku mau kasih review seputar nail art. Kuku yang diwarna-warni dengan nail polish pasti terlihat lebih cantik apalagi dengan berbagai goresan seperti lukisan. Kemaren aku dapat sebuah hiasan kuku gold dengan bentuk yang lucu dan imut-imut, cantik deh.


Aduh... berkilauan bikin silau mata hehehe.... Cantik-cantik bukan? Kamu bisa dapatkan ini di website Daily Charmer. Kalau yang punya aku terdiri dari :

Pilihan bentuknya banyak loh dan lucu-lucu, ada juga cat kukunya, stiker dll buat kamu pecinta nail art pasti senang sekali mampir kesitus tersebut.


Nah untuk cat kuku aku pakai L'Oreal Paris 502 Color Riche Le Vernis Purple Disturbia, paduan yang cantik ya? ^_^ Sayang karena aku seorang ibu rumah tangga yang sibuk mengurus anak dan rumah sepertinya aku gak cocok pakai ini hehehe.... takut tahu-tahu hilang kan sayang :( Tapi masih bisa sih kalau aku lagi ada acara special bisa aku pakai buat menghias kuku-kuku aku biar makin mempesona penampilanku :D
And Thanks you for Nail Addicted Sisters :)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

My First Ulzzang Makeup

Hai... Hai... semua?? Aduh aku seneng banget kemaren aku coba makeup ULZZANG. Ah... lucu banget gak nyangka hasilnya wajahku jadi juh lebih muda xixixi.... seperti anak-anak lucu banget. Seperti bukan aku XD

Kamu tahu apa itu ulzzang? Ulzzang atau eoljjang merupakan istilah prokem dari Bahasa Korea yang digunakan untuk melabelkan seseorang yang memiliki wajah yang sangat menarik. Ulzzang berasal dari dua kata; 얼굴 (baca: eolgul) yaitu "wajah", dan 짱 (baca: jjang) yang berarti "terbaik". Sehingga 얼짱 (baca: eoljjang) berarti "wajah terbaik". Kata Ulzzang digunakan secara daring dan dalam kehidupan nyata. Ulzzang menjadi gaya yang telah diikuti negara-negara seperti Korea SelatanCinaTaiwanJepangMeksikoIndonesiaFilipinaMalaysia,AustraliaThailandInggris, dan negara lainnya.
Istilah ulzzang awalnya populer di Korea Selatan pada akhir tahun 1990-an. Banyak ulzzang wannabes (sebutan untuk orang yang ingin menjadi ulzzang) mengirim gambar mereka di berbagai situs web. Kontes yang diadakan baik daring maupun kehidupan nyata (luring), sering dilakukan untuk memilih ulzzang terbaik. Tetapi Anda tidak perlu harus masuk atau menang. Karena beberapa ulzzang, tidak hanya mengandalkan Internet. Sebagai contoh, beberapa ulzzang telah mendapatkan popularitas di sekolah karena menarik perhatian. Namun, sebagian besar menggunakan Internet untuk berbagi foto-foto mereka, dan banyak dari mereka menjadi populer.
Ulzzang yang paling terkenal dapat memperoleh status selebriti. Beberapa mungkin bisa muncul di majalah, atau situs web toko busana daring. Beberapa ulzzang bahkan bisa menjadi selebriti yang sebenarnya dengan berakting, menyanyi, atau menjadi model.
Nah sudah tahu kan apa itu ulzzang? back to my makeup. Ini adalah makeup ulzzang pertamaku. aku seneng banget, xixixi.... unyu-unyu jadinya wajahku padahal aslinya kaya bola XD

Gak nyangka wajahku bisa seimut ini xixixi.... suka... suka banget!!!! Kalau kamu bagaimana?? suka juga kah? ^_^
Tapi maaf ya aku belum bisa kasih tutorialnya kemaren terburu-buru jadi lupa untuk foto hehehe....

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

LIBSTER AWARD Hmmm....???


Ceritanya aku dapet Libster Award dari si cantik Roosvansia Sipahutar xixixi.... Asli aku gak tahu dan aku sempet heran ada comment masuk di blogku tapi tidak terlihat >_< beberapa kali buka tetep gak kebaca, hiiii..... kaya hantu XD dan saat iseng aku buka pakai handphone blogku ternyata si cantik Roosvansia Sipahutar yang comment katanya aku dinominasikan jadi salah satu Libster Award di blognya Terimakasih ya cantik ^_^. Ah... jujur aku gak paham tapi di jelasin sih seperti apa itu Libster Award sama si cantik. Aku kira aku dapat penghargaan karena blogku hahaha... (Udah GR saja) Oh... Ternyata Libster Award itu ya Blog baru yang memiliki sedikit follower diantara 200 kebawah, dan cara ikutnya seperti ini (Copas dari si cantik Vani coz aku gak tahu xixixi...) :

1. Ungkapkan rasa terima kasih kepada sang pemberi nominasi Libter Award ini, dan jangan lupa gunakan link blog yang bersangkutan.
2. Cantumkan logo Libter Award di postingan kamu.
3. Jawab 11 pertanyaan yang diajukan oleh yang menominasikan blog kamu.
4. Sebelumnya, tulis 11 fakta tentang diri sendiri.
5. Siapka 11 pertanyaan baru buatan kamu sendiri.
6. Kirimkan 11 pertanyaan baru tersebut ke 11 teman blogger pilihabmu, dan cantumkan link teman-teman bloggernya.
7. Terus jangan lupa beritahu blogger penerima Libster Award.
8. Terakhir, jangan lupa tulis cara ikutan Lipster Award ini di postinganmu.


Dan aku harus menjawab nih 11 pertanyaan yang dia ajukan dan 11 fakta tentang diriku. Yuk capcus deh jawab.
1. Siapa yang pertama kali bikin kamu pengen belajar Makeup atau yang pertama kali ngajarin kamu Makeup?
Jawab : "Sebenarnya tidak ada, karena waktu itu aku yang masih berprofesi KUTER (Kuis Hunter) sering menang kuis yang hadiahnya rata-rata produk-produk kosmetik dan karena kebanyakan aku bingung mau diapain, dan pengalamanku sebagai Kasir/SPG ya jadilah aku belajar makeup lebih dalam dari si mbah google. Abis dulu aku gak tahu harus diapakan dan sekarang kenal juga ternyata ada ya yang jual makep preloved hahaha.... aku fikir gak ada" XD

2. Apa produk Makeup yang paling kamu suka dan gak bisa lepas sekalipun?
Jawab : "Hmm... Apa ya? aku suka semua sih tapi yang paling aku suka Lipstik soalnya bibirku rada hitam" >_<

3. Apa produk makeup yang belum bisa kamu pakai dengan baik, benar, dan bagus?
Jawab : "Jujur ya aku masih kurang PD dengan pemakaian alis dan eye linner hahaha.... Kalau pakai eyelinner aku lama baru bisa benar-benar rapih dan aku pengen banget bisa bikin alis yang bisa sejajar sempurna antara kiri dan kanan"

4. Apakah kamu rajin bersihin makeup-makeup kamu (cuci kuas, ngelap eyeshadow, atau bersihin foundation yang belepotan tutupnya?
Jawab : "Hahaha.... aku termasuk orang yang rada pemalas untuk membersihkan kuas, karena kuasku hanya punya satu kalau lagi libur gak makeup-makeup baru deh aku bersihin, tapi kalau hal lain tentu saja aku bersihin meski ada anakku yang rajin ngotorin" >_<

5. Bagaimana kamu membatasi diri untuk menahan atau membataasi keinginan membeli makeup?
Jawab : "Aw... kayaknya ini salah pertanyaan say coz aku terusterang gak pernah beli makeup semua aku dapat produk gratisan dari menang kontes dan berbagai kuis/giveaway hehehe... simpel saja aku masih mikirin kebutuhan anakku, daripada membeli sesuatu kebutuhan dari keegoisanku ya lebih baik aku cari yang gratisan hahaha.... dasar emak-emak" XD

6. Kalau kamu punya uang Rp 500.000,- terus disuruh pilih baju cantik idaman kamu atau beli makeup yang udah kepengen banget, kamu pilih mana?
Jawab : "Wah.... Pilihan sulit ya xixixi.... gak ada pilihan buat anak atau tabungan hahaha..... (lagi-lagi pikiran emak-emak) aku pilih beli baju saja deh soalnya aku jarang beli baju kalau baju masih nyaman dipakai ya aku pakai kalau udah gak bisa dipakai baru aku beli hehehe.... "

7. Hal apa yang paling kamu syukuri dalam hidup di dunia ini?
Jawab : "Anak, dan aku bisa merasakan benar-benar menjadi seorang istri dan seorang ibu yang benar-benar sangat hebat perjuangannya, huhu.... jadi mewek kalau inget masa melahirkan dan kenangan masa masih bersama mamah dulu. Love u Mamah, maaf aku belum bisa membahagiakanmu (kecup peluk dari jauh)"

8. Hal apa yang ingin atau sudah kamu lakukan terhadap orang-orang yang ada disekitar kamu yang menyenangkan hati mereka (bisa terhadap keluarga, teman sekolah atau kantor, atau orang yang mungkin kamu tidak kenal)?
Jawab : "Suatu keinginan terbesarku ada dua hal yaitu membahagiakan mamah, dan membawa anakku Keita Rasyid Valeriu Nugroho segera untuk terapi, aku sedih kalau ada orang lain yang melihat anakku berbeda. Keita adalah segalanya bagiku, aku yakin suatu saat dia pasti bisa menunjukkan hal terhebat yang membuat orang lain tidak memandangnya berbeda. LOVE U MY SON (mewek lagi)" T_T

9. Kebaikan apa yang kamu terima dari orang yang tidak kamu kenal sebelumnya yang berkesan untukmu sampai sekarang ini?
Jawab : "Dulu aku menikah sama sekali tidak direstui orang tua dari suamiku dan kami tidak memiliki biaya, sahabat sekaligus teman masa kecil suamiku sangat baik dia membiayai pernikahan kami, mulai dari baju pengantin mereka sewakan, mobil mereka pinjamkan bahkan dia menjadi supir kami, dia pun menjadi saksi pernikahan kami, dan yang lebih terharu semua mereka beri tanpa pinjaman buat kami, ya mereka memberinya secara cuma-cuma, saudara saja bukan tapi sebegitu baiknya mereka terhadap kami" Tuhan Maha Baik.

10. Hal apa yang kamu harapkan dari pembaca setelah kamu jadi beauty blogger sekarang ini?
Jawab : "Tentunya dapat bermanfaat dan dapat menjadi inspirasi"

11. Siapakah tokoh atau artis yang jadi inspirasi kamu dalam bermakeup?
Jawab : "bingung aku, aku suka ngacak lihat inspirasi-inspirasi makeup. tapi aku suka banget lihat si cantik berhijap ini Zukreat"

11 Fakta tentang diriku :
1. Aku gak suka di perintah.
2. Makanan favoritku seafood.
3. Aku berambut keriting loh...
4. Aku bisa dibilang rada pemalas hahaha... kadang kerjaan rumah aku rangkap-rangkap.
5. Aku suka berburu barang gratisan XD
6. Aku suka banget jalan-jalan tapi semenjak punya anak aku lebih sering menghabiskan waktu dirumah.
7. Aku pecinta warna ungu
8. Aku pernah mengalami kecelakaan yang menyebabkan wajahku rusak, waktu masih SD kelas 1 tapi Alhamdulillah wajahku kembali seperti semula dan tanpa bekas luka meski tidak pernah menjalankan perawatan khusus ataupun operasi. Tuhan Maha baik.
9. Aku lebih suka menghabiskan uang untuk membelikan makanan dan berbagi kepada yang membutuhkan atau menabungnya daripada untuk membeli sesuatu yang tidak banyak bermanfaat.
10. Cita-cita masa kecilku dulu aku ingin menjadi guru, pramugari, model dan artis xixixi... Banyak bener ya?
11. Suka salah ketik dan kadang kurang atau kelebihan karakter dalam penulisan hahaha.... Harap maklum ya aku memiliki kekurangan mataku minus dan kadang susah konsentrasi kalau bising jadi pikiran suka buyar. Jadi aku paling suka suara hening dan kedamaian.

Nah cukup deh aku hanya menjawab saja ya, aku gak ikutan soalnya bingung aku belum tahu siapa yang mau aku tag. Istilah lainnya belum punya banyak teman yang memiliki sedikit follower XD selama ini aku cuma sering baca para master blogger (sombong) hahaha.... aku selama ini berguru dari mbah google saja soalnya tinggal ketik-ketik keluar deh apa yang aku cari kaya si lampu ajaip gosok-gosok keluar jinnya hohoho... Pokoknya thanks banget ya Vani ^_^

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tips Keriting Rambut Tanpa Alat

Orang Indonesia pasti kenal dong yang namanya batang daun singkong? yang gak kenal atau gak inget mugkin sudah melupakan atau mungkin lupa? Hmmm.... Aku mau kasih kamu cara mengeriting rambut dengan cara yang sangat tradisional. Ingat tahun 80-90an waktu aku masih kanak-kanak dan tinggal di desa. Cara yang sangat simple dan menurutku patut dilestarikan :)

Bagi yang belum tahu seperti apa batang daun singkong nih aku kasih tahu ya :) tapi maaf ini bukan foto koleksi pribadiku.


Aku dulu mengeriting rambut hanya menggunakan batang-batang daun singkong ini loh, tapi pilih yang sudah tua ya karena tidak mudah patah saat di pakai. Lucu dulu tuh pakai ini kadang kemana-mana batang singkong ini masih menempel di rambut, kenangan masa kecil yang indah bagiku.

Karena sekarang jaman sudah semakin modern hal tradisional tersebut mulai tergerus jaman yang serba praktis ini. Ya... sekarang sudah pada menggunakan alat-alat modern yang canggih, sekali colok, gulung-gulung dan jadi.

Terkadang jika mati lampu dan ingin berpenampilan berbeda aku pakai cara tradisional, namum bukan menggunakan batang singkong seperti jaman dahulu. Karena batang singkong terkadang susah dicari, maka aku pakai kertas bekas yang aku lipat2 bentuk panjang dan aku gulung dari ujung rambut hingga sesuai keinginan yang akan di keriting.

Untuk jelasnya aku kasih tutorial dan alat yang dibutuhkan ya :)


1. Kertas bekas yang di gulung atau dilipat-lipat kalau mau digunting juga bisa tapi kertasnya yang tebal ya atau kamu lipat rangkap 2-3 lipatan
2. Hair Foam atau minyak rambut untuk mempercepat pembentukan rambut menjadi keriting.

CARANYA :


1. Beri hair foam atau minyak rambut di segenggam/secukupnya rambut untuk di gulung.
2. Ambil kertas yang sudah di persiapkan tadi.
3. Gulung rambut yang sudah di beri foam dengan menggunakan kertas tadi.
4. Ikat sampul di bagian ujung sesuai batas keinginan rambut yang akan di keriting seperti mengikat tali sepatu tanpa bentuk/sampul pita.
5. Lakukan sampai semua rambut tergulung dan diamkan selama 10-20 menit.


Dan tara!!! Ini dia hasil akhirnya :) Memang sedikit repot tapi hasilnya tak kalah dengan alat pengeriting modern loh ^_^ Dan yang paling penting kita bisa menghargai sampah karena dapat memanfaatkan barang bekas menjadi sesuatu yang berguna :)

Selamat mencoba! Semoga bermanfaat ^_^

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Sweet Recipe Dear My Jelly Lips-Talk JPK002 | Review

Korea... oh... Korea hehehe.... Benar-benar cute aku merasa jadi seperti ABEGAH (ABG) nih :D
Pasti sudah pada kenal dengan produk Etude House dong. Awal bulan ini aku mau share review "Sweet Recipe Dear My Jelly Lips Talk JPK002" produk dari Etude House. Untuk kandungannya terus terang aku tidak paham bahasa korea XD soalnya ini ditulis dalam bahasa korea, tapi kamu bisa lihat di kemasan dibawah ini saja.


Penampakan dari keempat sisi.


Penampakan bagian bawah :)


Kemasannya lucu ya, terlihat cewek banget :)


Yang asli ada Embos Etude House nya :)


Swatch di tangan, lipstiknya terlihat transparan seperti jelly.


Di pakai di bibirku yang sexy :D terlihat alami seperti tanpa lipstik :)

Sebenarnya aku kurang suka karena jika dipakai terkesan juicy, aku lebih suka yang matte. Tapi karena warnanya terkesan merah alami maka aku sangat menyukainya, apalagi membuat bibirku terasa lembab dan lembut. Jadi jatuh cinta :)

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS