BERBEDA

Assalamualaikum lady's. .
Sudah lama rasanya saya rindu menulis, tapi karna satu dan lain hal saya fakum untuk beberapa saat. Mohon maaf ya 😊
Akhir2 ini saya disibukkan dengan kegiatan anak saya dan pekerjaan rumah, nah untuk baru2 ini anak saya berlatih theater dengan grup mahasiswa yang menamakan diri "Theater Kita" seru loh... kami bisa belajar bermain drama, anak2 berkebutuhan khusus yang menjadi peran utamanya. Tujuannya pun baik agat anak2 berkebutuhan mendapatkan pengakuan dan agar tidak di cemooh serta di kucilkan banyak pihak.

Di atas pentas drama mereka meminta saya menuliskan sebuah puisi yang akan saya bacakan di akhir drama. Uh... deg... deg.. kan rasanya meski beberapa kali berada di depan kamera tapi ini adalah pertama kalinya saya menghadapi banyak penonton. Semoga tidak demam panggung hehehe... berikut adalah puisi hasil karya saya.


Berbeda...

Banyak orang berkata.. menyayangi, mencintai dan dicintai itu indah...

Bagai daun kering berguguran.. terhempas angin tak tentu arah...

Kami tak mampu memahami cinta indah...

Mengapa... 
Mengapa cinta terasa berbeda?

Sehingga..
kalian anggap kami orang berbeda.

Lihatlah...
Tertatih jalan yang kami lalui
tapi kami berusaha bangkit.

Seribu wajah yang kami miliki
Bukanlah sebuah kejahatan
Tapi suatu keindahan

Gelapnya dunia dimata kami 
Namun hati kami penuh cahaya

Sunyinya suara kami Namun hati kami memiliki untaian nada2 indah

Sejenak... mendekatlah...
Peluklah kami, Bimbinglah kami, Ajarilah kami,
Bermainlah sejenak dengan kami
Bukan karna ibamu, tapi dengan ketulusanmu.


Karya : puspita sari/lady_puspita/lady of sunflower


Terimakasih ya lady's sudah menyempatkan diri membaca tulisan saya, semoga berkenan dan next kita berjumpa lagi dengan tulisan2 saya. 😘❤️💋

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

0 komentar:

Posting Komentar